Welcome...

"..disanalah sebuah asa dan rasa tersimpan..disana pulalah kelembutan itu ada...dan disana jualah dimana Tuhanmu menghembuskan bisikan kebenaran.. kau semestinya tahu, bahwa dia adalah hatimu..."

Kamis, 22 Maret 2012

Nyanyian Jalanan

Jika ada yg berbaju kemelaratan, maka itulah mereka
Menjumput jaring-jaring nestapa
Dalam kesederhanaan yg akut
Mengimani musibah dan petaka yg beterbangan
Tidak ada yg bisa menjamin takdir bahagia mereka
Itulah mereka,
Menemukan kasih dalam titah Ilahi yg suci
Aku tidak menyalahkan
Tak jua membenarkan
Karna semua  abu-abu, yg kadang menjadi putih, tapi kadang hitam pekat..
Kesemestian yg kadang merambah keputus asaan
Jalanan takdir yg bagi mereka suram

Hidup di antara jejalanan,
Memaksa menjadi permadani,
Hanya tertutur senyum dan tangis
Tapi mereka lebih menyukai senyuman...
Itulah mereka...

Dalam bait-bait mereka
Ada senandung yg mengisahkan  kegetiran
Namun dalam senyuman
Entah untuk apa dan apa artinya
Mungkinkah bahagia yg merajut sedih,
atau sebaliknya?
Di matanya berkilau secercah harapan
Untuk bersaing dengan sayap-sayap burung
Mengepak tak memedulikan lidah yang mengoceh
Tak peduli angin ribut yg melanda
Tak peduli kemarau yg meranggas
Tak peduli kain kusam yg hanya terbalut
Namun mereka peduli akan harta mereka
Harta yg terlahir bertanda sebuah mimpi
Mimpi dan harapan yg membait,
sebuah nyanyian jalanan..


Aku pernah mendengar kisah mereka, keluh kesah mereka, melihat keluguan wajah mereka,mendengar celoteh tajam mereka, melihat tingkah mereka yang...
Apalah itu, aku tak dapat membahasakan
-hanya berbait nyanyian jalanan yg terirama indah.

 
dan itulah mereka...^^

(Written on Tuesday, October 5, 2010 at 1:17pm)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar