Welcome...

"..disanalah sebuah asa dan rasa tersimpan..disana pulalah kelembutan itu ada...dan disana jualah dimana Tuhanmu menghembuskan bisikan kebenaran.. kau semestinya tahu, bahwa dia adalah hatimu..."

Kamis, 22 Maret 2012

Seorang Ibu adalah yg paling banyak menangis..

Dear mom...

"Seorang ibu adalah orang yang paling banyak menangis dibandingkan semua orang di sekelilingnya. Jika seorang anaknya datang padanya menceritakan masalahnya, maka seketika masalah itu menjadi masalahnya. Jika anaknya yang lain kemudian datang dengan masalahnya pula, maka seketika masalah itu menjadi masalahnya. Dan jika suaminya menghadapi masalah, maka apalagi, kalau bukan dia pun ikut merasakan masalah itu menjadi masalahnya.
Seorang ibu yang paling banyak menangis dari pada yang lainnya. Ketahuilah dalam kesendiriannya, ia menangis memikirkan masalah-masalah yang datang pada keluarganya. Bukan masalahnya, melainkan masalah anak-anaknya yg tinggal jauh darinya, tapi kemudian menjadi masalahnya. Tak peduli seberapapun anak-anaknya telah menjadi dewasa dan seberapapun anak-anaknya telah menjadi mandiri dalam menghadapi setiap lika liku kehidupan mereka.,  ia tak peduli, karna yang ia yakini, mereka adalah anak-anaknya saat ini dan selamanya. Iapun tak perlu peduli, betapa masalah itu sampai padanya sekedar sebagai keluhan semata, tapi ia tetap menangis dalam kesendiriannya atas setiap nestapa yang menghampiri mereka. Ia menangis lebih dari anaknya.

Seorang ibu adalah yang paling banyak menangis dari yang lainnya. Ia menangis dalam setiap doanya, di sepertiga malam saat semua terlelap, maka saat itulah ia meruntuhkan kekuatan dirinya dalam ratapan doa pada Yang Maha Kuasa. Dalam lelap tidur anak-anaknya, ia menatap sendu pada bayangan wajah mereka penuh kasih seraya memohon agar setiap lengkungan senyum anaknya takkan pudar selamanya. Ia memohon dengan derai air matanya, “Sayangilah mereka, Tuhan...”. Ia menangis dalam tarikan nafasnya memohonkan ampun atas keluarganya. Ia menangis meminta agar semua penderitaan anak-anaknya dialihkan menjadi deritanya. Ia terlampau tak tega membayangkan betapa nestapanya keprihatianan itu harus ada  dalam kehidupan anak-anaknya.

Seorang Ibu adalah yang paling banyak menangis, bukan berarti ia lemah, bukan berarti ia tak berdaya, bukan berarti ia cengeng. Tapi ia menangis untuk mengumpulkan kekuatan jiwanya. Ia menangis untuk menahankan derita keluarganya. Ia menangis karna terlampau sayangnya pada keluarga. Ia menangis bukan karena ketidaksabarannya, tapi tangisan itulah simbol kesabaannya yang dalam. Jika kekuatan fisiknya semakin tergerus maka itu karena banyaknya pikiran yang menyita waktu istirahatnya. Sehingga tampak padanya sorot mata yang sayu, dan rona mukanya yang pucat, tapi ia tetap tersenyum riang mencandai anak dan cucu-cucunya, dan selalu mengatakan “tidak apa-apa” atas segala hal yang menimpa dirinya. Demi Tuhan, orang itu adalah ibu yang berdiri di atas kaki ketegaran dan kesabaran. Dialah ibu yang selalu lebih cemas dari apa yang dicemaskan anak-anaknya. Maka, diapun ibu yang selalu lebih banyak menangis dari tangisan mereka. Karena, dialah ibu yang mempunyai kecintaan dan kasih sayang pada keluarganya melebihi dari rasa sayang mereka terhadapnya.."

Thanks mom, you are my everything...

27/02/2012
(dedicated for all of mothers in d’world)

 
The best Mommy..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar